H.T Rusli Ahmad, SE.MM : PWNU Riau Dukung Institusi Polri tetap berada dibawah Presiden
Ketua PWNU, RAIZ SYURIAH DAN KHATIB SYURIAH. dok foto( Red)
SIGAPNEWS.CO.ID | Pekanbaru - Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Propinsi Riau dukung Institusi Polri tetap sesuai Konstitusi, berada langsung dibawah Presiden bukan dibawah Kementerian. (28/1)
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua PWNU Riau H.T.Rusli Ahmad, SE, MM bersama Raiz Syuriah Prof Dr KH Ilyas Husti dan Khatib Syuriah Dr Ahmad Ghazali MSi pada Selasa malam kepada awak Media.
H.T Rusli Ahmad, SE. MM menyampaikan, terkait rapat kerja pembahasan yang dilakukan oleh Komisi III DPR RI tentang keberadaan Polri, PWNU Riau tidak menyetujui Institusi Polri berada dibawah Kementerian. Kita telah melihat langkah Reformasi Polri yang sangat luar biasa belakangan ini dibawah kepemimpinan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Institusi Polri selalu ada bersama masyarakat mulai dari masa pandemi dahulu hingga Bencana Sumatra baru - baru ini, Polri selalu berada didepan.
" Kami yakin ini dapat menjadi bahan pertimbangan bagi Bapak Presiden Prabowo, bahwa Institusi Polri harus tetap Independen, langsung di bawah Presiden, apalagi Reformasi Polri yang terus berjalan dan telah membentuk karakter Polri yang lebih baik hingga saat ini. Dalam setiap organisasi baik Profesi, Kementerian atau kelembagaan pasti tetap akan ditemukan ada beberapa kesalahan yang dilakukan oleh oknum. Begitu pula di Institusi Polri, jikapun ada beberapa kekurangan itu adalah hal yang biasa dan menjadi bahan untuk perubahan yang lebih baik kedepan, " Sebut Ketua PWNU Riau
Lanjutnya, kami dari PWNU Riau sangat yakin dengan kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang dikenal cerdas dan sangat luar biasa dalam memimpin Institusi Polri baik secara internal maupun eksternal. Dan Kami PWNU Riau, juga memberi apresiasi kepada Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan yang memiliki program green Policing dimana Polri berjalan bersama dengan masyarakat di Propinsi Riau, dimana begitu banyak terobosan yang dilakukan oleh beliau salah satunya dalam menata dan menjaga hutan menjadi paru - paru dunia. Dan hal ini dimulai dari Propinsi Riau, sebut H.T.Rusli Ahmad
Raiz Syuriah PWNU Riau, Prof Dr KH.Ilyas Husti juga menambahkan bahwa sesuai dari hasil musyawarah terbatas dari Pengurus PWNU Riau yang dipimpin oleh Bapak H.T.Rusli Ahmad, SE, MM, kami dari PWNU terkait sikap bersama tentang keberadaan Institusi Polri, sesuai yang telah diamanahkan oleh UU dan Konstitusi, Institusi Polri tetap berada di bawah Presiden. Institusi Polri dapat kita lihat selalu ada bersama masyarakat, baik dalam program keamanan, ketahanan pangan, dan ikut andil bagaimana mensejahterakan masyarakat. Hal yang baik tetap harus kita jaga.
" Institusi Polri harus Independen dan tetap berada dibawah Presiden.Hal tersebut sangat perlu untuk menjaga profesionalisme dan Netralitasnya dalam menjalankan tugas. PWNU Riau tetap akan mendukung amanah Konstitusi dimana Institusi Polri berada dibawah Presiden, " Sebut Prof Dr KH.Ilyas Husti
Editor :Erick Donald Simanjuntak
Source : Liputan